Jajan iwel adalah jajan tradisional Bali dibuat dari campuran tepung ketan dengan tepung ketan hitam dan mempunyai aroma yang khas, dan warnanya hitam berminyak. Bentuk jajan iwel sangat beraneka ragam, ada yang berbentuk bulat panjang, ada yang persegi empat panjang, ada yang dicetak dengan cetakan khusus dan ada pula yang dibungkus dengan daun
- Tepung ketan 1000g
- Tepung ketan hitam 1000g
- Gula merah 1000g
- Kelapa yang dibakar 1 butir
- Santan kental 1 gelas
- Daun pandan arum 3 lembar
- Daun kayu sugih 5 lembar
- Gula diiris-iris dan kelapa bakar diparut. Selanjutnya tepung ketan, tepung ketan hitam, gula yang telah ditiris dan kelapa bakar yang telah diparut dicampur sampai merata ditambah dengan santan kental, terus diaduk dan diulek sampai rata.
- Setelah rata maka adonan ditambahkan dengan air putih, air daun pandan arum 0,25 gelas dan air kayu sugih 0,25 gelas.
- Selanjutnya adonan diaduk dan diulek kembali sampai merata. Selanjutnya adonan ini dikukus selama100-120 menit.
- Setelah masak adonan diangkat dan langsung dimasukkan ke dalam cetakan terbuat dari seng sesuai dengan bentuk yang diinginkan.
- Setelah adonan tercetak, terus didinginkan sekitar 60 menit. Setelah dingin barulah adonan dikemas dengan daun plastik ataupun kertas.
- Selanjutnya jajan iwel siap dihidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar