Jajan klepon merupakan makanan khas Bali yang merakyat dan di daerah
lain juga ada jajan klepon dengan kekhasan masing- masing. Umumnya sih
klepon bentuknya bulat berwarna hijau dan dibalut dengan parutan kelapa
muda diluarnya, sedangkan didalam klepon diisi gula merah (aren) cair.
Klepon yang satu ini sangat saya rekomendasikan karena istimewa dan
mantap, ketika digigit kleponnya lembut banget kemudian anda akan
merasakan sensasi nikmat ketika pecahnya gula aren didalamnya yang manis
itu, serta ditambah gurihnya parutan kelapa muda maka lengkap sudah
nikmatnya klepon Bali.
Anda dapat menemui salah satu penjual klepon khas Bali. Salah satunya yaitu penjual klepon di Tanah
Lot yang memiliki ciri khas dalam menjajakan dagangannya. Dengan mengenakan tengkuluk atau kain selendang yang dibalutkan di
kepala. Selain berfungsi sebagai penutup kepala, tengkuluk juga sebagai
penahan untuk meletakkan keranjang dagangnya saat dibawa di kepala. Biasanya
pedagang berjualan di depan toko suvenir di jalan menuju pintu utama
lokawisata Tanah Lot. Klepon bali banyak dijumpai di daerah selatan
Tabanan dan ini sudah menjadi kuliner warisan turun-temurun dari sejak lama. Di Tabanan dahulu kue klepon di gunakan sebagai sarana atau perlengkapan
dari upacara.Konon katanya setelah saya menggali informasi dari
masyarakat bahwa kue klepon itu merupakan salah satu sesajen yang sangat
di gemari oleh mahluk halus.Maka dari itu kue klepon ini di lestarikan
sampai sekarang,selain itu juga karena banyak orang yang suka akan rasa
manis dan lembutnya kue ini.
Dahulu kala masyarakat Bali
ingin membuat makanan ringan berbahan dasar ketan putih (injin) dengan
tampilan dan rasa yang berbeda. Maka, dibuatlah klepon. Klepon
bali berwarna hijau tua, dilumuri parutan kelapa dan di dalamnya berisi
gula jawa cair. Rasanya legit dan kenyal, dan tentunya enak.
Bahan - bahan yang diperlukan :
- 300 gram tepung ketan
- 75 cc air daun suji atau pandan
- 2 sdt air kapur sirih*
- 100 gram gula merah diiris
- ¼ butir kelapa diparut dikukus dengan ¼ sdt garam selama 15 menit
Cara pengolahannya :
- Siapkan ketan atau injin yang akan di sangria,panaskan wajan,masukan ketan atau injin ,lalu sangria hingga matang ,setelah matang,angkat lalu dinginkan, kemudian haluskan ketan dan injin hingga menjadi tepung.
- Lalu campurkan tepung kanji,ketan / injin yang sudah halus tadi,air dingin,perasan air daun kayu suji, garam secukupnya,aduk hingga semua bahan tercampur rata dan membentuk adonan yang lembut.
- Kemudian bentuklah adonan bulat-bulat kecil yang nantinya akan di isi gula merah.
- Siapkan air hangat , cairkan gula merah hingga semi liquid.
- Lalu masukan gula merah yang sudah di cairkan tadi ke dalam adonan yang sudah di bentuk bulut-bulat kecil.
- Setelah semua adonan di isi dengan gula merah ,lalu rebus adonan dengan air panas hingga matang.angkat dan tiriskan.
- Kue klepon pun siap untuk di sajikan dengan kelapa parut dan saus gula merah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar